BNN Sabang dan SDN 22 Gelar Senam Edukasi Anti Narkoba

Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Sabang berkolaborasi Bersama SDN 22 Sabang gelar kegiatan senam kreasi. Kegiatan berlangsung di halaman SDN 22 Sabang dan diikuti oleh tim dari BNN Sabang, para guru dan seluruh siswa di Sekolah tersebut. Foto/Difa.

Habapublik.com, Sabang : Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Sabang berkolaborasi Bersama SDN 22 Sabang gelar kegiatan senam kreasi. Kegiatan berlangsung di halaman SDN 22 Sabang dan diikuti oleh tim dari BNN Sabang, para guru dan seluruh siswa di Sekolah tersebut.

Kepala Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Sabang, Dahlia Sungkar, SE, didampingi Kasubbag Umum dan Tim Humas, meninjau pelaksanaan senam ciptaan guru SDN 22 Sabang yang dengan lagu Mars BNN.

Dalam sambutannya, Ia mengapresiasi inovasi para guru dalam menciptakan senam ini sebagai metode edukasi yang menyenangkan. Senam kreasi ini merupakan bagian dari kampanye hidup sehat dan upaya pencegahan penyalahgunaan narkoba di kalangan pelajar. Para siswa SDN 22 Sabang dengan penuh semangat mengikuti gerakan senam yang dirancang untuk menanamkan nilai-nilai positif sejak dini.

“Senam ini tidak hanya menyehatkan, tetapi juga menjadi media edukasi dalam menanamkan semangat hidup bersih dan bebas narkoba. Kami berharap kegiatan ini terus berlanjut dan dapat menginspirasi sekolah lain,” ujarnya, Senin (25/02/2025).

Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Sabang berkolaborasi Bersama SDN 22 Sabang gelar kegiatan senam kreasi. Kegiatan berlangsung di halaman SDN 22 Sabang dan diikuti oleh tim dari BNN Sabang, para guru dan seluruh siswa di Sekolah tersebut. Foto/Difa.

Kegiatan ini juga tentunya mendapatkan sambutan hangat dari para siswa, guru, serta pihak sekolah. Kepala SDN 22 Sabang, Restina, menyatakan dukungan penuh terhadap program ini yang sejalan dengan visi BNN dalam membentuk generasi yang sehat dan berprestasi.

“Tentunya saya mendukung penuh seluruh program BNN Sabang. Kegiatan ini sangat bermanfaat bagi generasi muda di Sabang khususnya bagi anak didik kami, agar menyadari bahaya narkoba,” kata Restina.

Diharapkan dengan adanya senam kreasi ini, pesan-pesan positif tentang bahaya narkoba dapat tersampaikan dengan cara yang lebih interaktif dan menyenangkan. BNN Kota Sabang terus berkolaborasi dengan berbagai pihak untuk menciptakan lingkungan yang bebas dari penyalahgunaan narkoba, khususnya di kalangan pelajar.(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *